Saturday, June 29, 2013

Manfaat Minyak Goreng Bagi Kesehatan

manfaat minyak goreng bagi kesehatan

Manfaat minyak goreng bagi kesehatan – Sebuah studi mengklaim orang dewasa harus memastikan mereka mencukupi asupan minyak sayur sehari-hari. Studi mengungkapkan minyak sayur biasa yang sering digunakan orang untuk menggoreng kentang, ikan dan jenis gorengan lain sesungguhnya sangat menyehatkan.

Hal ini sungguh berbeda dengan anggapan banyak orang sebelumnya mengenai minyak goreng yang buruk bagi kesehatan karena tinggi kolesterol.

Dilansir dari Gosip Artis Indonesia, setelah melakukan 15 studi klinis pada 500 orang, para peneliti di Amerika menyarankan, setiap orang seharusnya memenuhi kebutuhan asupan minyak sayur sebanyak empat sendok makan per hari untuk melindungi kesehatan jantung.

Minyak sayur yang biasanya terbuat dari bunga matahari, jagung atau kedelai tersebut dikatakan dapat digunakan sebagai alternatif pengganti lemak yang berasal dari hewan yang lebih murah daripada minyak zaitun.

Studi baru yang dilakukan para peneliti dari University of Missouri ini mengatakan minyak sayur mengandung lemak omega-6 yang disebut asam linoleic yang mampu menurunkan tingkat kolesterol darah dan menurunkan risiko penyakit jantung. Hasil dari uji klinis pada manusia yang dilakukan adalah tidak ditemukan inflamasi yang pernah disebut disebabkan oleh asal linoleic oleh studi sebelumnya yang dilakukan pada hewan.

“Kami tidak mengatakan Anda makan di luar rumah dan mengkonsumsi makanan yang digoreng dengan minyak sayur dengan bebas,” ucap ketua peneliti, Professor Kevin Fritche yang juga seorang Nutrisionist.

“Bagaimanapun juga temuan kami menyarankan bahwa Anda dapat memiliki jantung yang sehat dengan diet sehat menggunakan minyak kedelai, canola dan bunga matahari daripada lemak hewan saat memasak,” tambahnya.

Studi ini dipublikasikan dalam Journal of the Academy of Nutrient and Dietetics.

Waspada Susu yang Mengandung Bakteri

susu yang mengandung bakteri

Susu yang mengandung bakteri – Empat sehat lima sempurna. Ya, susu menjadi minuman yang dapat menyempurnakan gizi dan protein dalam tubuh. Beragam produk susu pun hadir dengan berbagai rasa dan kemasan.

Ada yang suka dan sudah merasa cukup dengan susu yang sudah dikemas. Namun ada yang menganggap bahwa susu murni jauh lebih baik dan lebih bergizi karena belum melalui proses apapun.

Bagi sebagian orang, susu murni masih lebih bergizi karena dianggap belum dipasteurisasi atau dihomogenisasi. Selain itu, susu murni juga belum melalui proses pemanasan, sehingga tidak membunuh patogen.

Namun ternyata, kebersihan susu murni justru dipertanyakan pakar kesehatan. Seperti dilansir laman Gosip Artis Indonesia, menurut Badan Pengawas Obat dan Makanan Amerika Serikat (FDA/US Food and Drug Administration), susu murni atau susu mentah dapat menjadi  pelabuhan bagi mikroorganisme berbahaya yang dapat menimbulkan risiko kesehatan yang serius. Terutama penyakit yang berasal dari makanan.

Untuk diketahui penyakit-penyakit yang berasal dari makanan biasanya disebabkan oleh bakteri seperti Salmonella, E. coli, dan Listeria. Lebih lanjut FDA mengklaim bahwa pasteurisasi tidak menyebabkan intoleransi laktosa atau reaksi alergi, sehingga tidak akan mengurangi nilai gizi pada susu.

Tetapi penggemar susu murni memiliki pengalaman yang berbeda. Mereka bersikeras bahwa susu murni yang menjadi pilihan mereka justru lebih aman daripada susu yang telah dipasteurisasi karena diperoleh dari sapi yang sehat. Sedangkan pakar kesehatan berpendapat bahwa rumput  yang dimakan oleh sapi ternak rawan akan bakteri berbahaya.

Menurut data yang dirilis oleh Centers for Disease Control and Prevention (CDC) di awal tahun ini, hampir setengah dari penyakit yang berasal dari makanan di Amerika Serikat sejak tahun 1998-2008, terkait oleh buah-buahan, kacang-kacangan, sayuran hijau dan sayuran lainnya. Sedangkan susu merupakan sumber makanan kedua yang paling banyak menyebabkan infeksi.

Namun, apapun susu yang Anda pilih. Murni atau kemasan, tetap pastikan bahwa susu yang Anda konsumsi telah steril dan aman bagi tubuh Anda.

Pria Berubah Setelah Menikah

pria berubah setelah menikah

Pria berubah positif setelah menikah – Banyak yang mengatakan, saat menikah semua kehidupan akan berubah, terutama dalam hal membuat keputusan, karena harus mempertimbangkan pasangan dan buah hati. Setelah di ikat dengan janji suci pernikahan, pria justru kerap mengeluhkan pasangannya.

Menurut laman Gosip Artis Indonesia, setelah menikah wanita menjadi lebih cerewet, cenderung menjadi pemarah, dan kurang menarik. Namun ternyata bukan hanya wanita yang berubah pasca menikah, pria juga dapat berubah.

Ini adalah satu perubahan yang paling terlihat dari pria. Potensi ini keluar dari dalam diri, karena mereka jadi lebih ingin melindungi istri dan menjaga keluarganya. Pernikahan juga membantu pria membuat skala prioritas dalam hidupnya.

Pasca menikah, pria cenderung fokus pada karir dan pekerjaannya. Itu karena ia ingin membuat kehidupan keluarganya lebih baik dan motivasinya adalah masa depan keluarga. Pria juga cenderung lebih teliti pada setiap uang yang dikeluarkannya. Ia tak ingin mengambil risiko keuangan yang buruk. Pikirannya pun akan dipenuhi dana sekolah anak, investasi, rumah, dan  mobil. Karier bagi pria adalah nilai diri.

Ini adalah salah satu perubahan yang terlihat jelas pada pria setelah menikah. Busana lebih rapi, rambut juga tertata, dan bahkan lebih wangi. Ini tak lepas dari peran besar istri yang memang cenderung diberi ‘kuasa’ untuk mendandani .

Sebelum menikah, pasangan Anda mungkin memiliki bentuk tubuh ideal. Namun setelah menikah, dalam beberapa minggu saja, berat badan sudah naik. Bahagia, ada yang mengurusi dan makan teratur, jadi penyebab positifnya.

Pria menjadi sosok yang lebih terbuka pada interaksi sosial mereka setelah menikah. Kemampuan bersosialisasi pria juga cenderung lebih baik. Apalagi, dalam hal menyampaikan kondisi emosi.

Fakta Tentang Buah Apel

fakta tentang buah apel

Fakta buah apel – Buah yang satu ini diketahui memiliki banyak manfaat kesehatan. Mulai dari meningkatkan fungsi paru-paru hingga menekan risiko terkena stroke, kanker, dan jantung.

Tapi tahukan Anda jika apel juga menyimpan banyak fakta menarik. Apa saja? Berikut daftarnya seperti dilansir laman Gosip Artis Indonesia.

Berbicara alergi makanan, biasanya yang terbayang adalah alergi kacang, kerang, atau telur. Namun alergi akibat mengonsumi apel faktanya bukan alergi seperti pada makanan tersebut.

Para ahli percaya bahwa alergi apel sesungguhnya disebabkan serbuk sari yang umum ditemukan pada permukaan apel mentah. Serbuk sari itulah yang memicu reaksi alergi, bukan senyawa di dalam buah apel.

Apel termasuk buah yang cocok dikonsumsi saat diet. Itu karena kandungan air dan serat pada apel membuat seseorang merasa kenyang lebih lama. Apel juga memiliki nilai tambah lainnya. Dalam penelitian yang dilakukan terhadap tikus, apel mampu mengurangi lemak, meningkatkan pembakaran kalori dan mengurangi obesitas.

Apel ternyata merupakan tanaman pangan paling beragam di dunia. Menurut ahli apel, Rowan Jacobsen, di Amerika Serikat (AS) saja ada sekitar 16.000 jenis apel di Amerika Serikat (AS).

Ternyata rata-rata cara orang menyantap apel menyebabkan buah terbuang hingga sepertiganya. Biasanya, orang menyantap apel dengan pola melingkar di sekitar inti.

Sejumlah artikel di internet mengatakan bahwa apel mengandung 25 persen udara. Namun studi menyebutkan bahwa apel mengandung udara sebesar 18 persen.

Resiko Menggunakan Lensa Kontak

bahaya memakai lensa kontak

Bahaya memakai lensa kontak – Mereka yang memiliki masalah pada penglihatan, umumnya lebih memilih menggunakan lensa kontak dibandingkan kacamata. Alih-alih lebih mudah digunakan sekaligus dapat menunjang penampilan, justru lensa kontak dapat membahayakan mata Anda.

Faktanya, lensa kontak memang mudah dipakai. Sayangnya tak sedikit para pengguna lensa kontak yang lalai merawatnya. Ketika gagal merawat, artinya Anda sudah siap untuk menerima risikonya, infeksi.

Oleh karena itu, bagi para pengguna lensa kontak, ketahui beberapa pemicu yang dapat menimbulkan risiko terjadinya gangguan pada area mata, seperti dilansir Gosip Artis Indonesia berikut ini:

Ketika menggunakannya Anda memang berpotensi mengalami infeksi dan iritasi. Agar kondisi tersebut tak terjadi, pastikan Anda sudah mencuci tangan dengan bersih sebelum menyentuh lensa kontak. Bukan hanya itu, pastikan pula kuku Anda tak terlalu panjang, karena dapat menyebabkan lensa tergores bahkan robek.

Jangan menggunakan lensa kontak sepanjang hari atau melebihi waktu yang disarankan dokter. Penggunaan lensa kontak yang intens atau sepanjang hari dapat meningkatkan risiko ulkus kornea yang dapat menyebabkan kebutaan.

Berhati-hatilah ketika Anda menggunakan lensa kontak, yang bersaman dengan mengkonsumsi obat-obatan tertentu. Misal, beberapa pil KB dapat meningkatkan hormon estrogen yang dapat membuat mata Anda menjadi lebih sensitif terharap kontaknya.

Bukan hanya itu, penurunan produksi air mata juga dapat membuat mata kering. Oleh karena itu, pastikan konsultasi terlebih dahulu ke dokter mata, sebelum Anda mengkonsumsi obat-obatan.

Selain faktor penggunaan obat-obatan, ketika Anda menggunakan lensa kontak, oksigen yang akan masuk ke mata terbatas. Alhasil mata menjadi kering, terutama dalam situasi tertentu.

Untuk menghindarinya, pastikan Anda meneteskan air khusus lensa kontak, untuk membasahi permukaan lensa. Pastikan Anda sering berkedip saat menggunakan lensa.

Saat menggunakan make up atau riasan, hindari riasan seperti eyeliner atau maskara yang tidak tahan air, karena dapat menyebabkan mata bengkak, merah, dan iritasi. Untuk itu, pilihlah bahan riasan berbasis hypoalergenic dan lotion. Tak hanya itu, sebelum membersihkan riasan di wajah, pastikan Anda melepaskan lensa kontak terlebih dahulu. Saat berkunjung ke salon, pastikan bahan kimia tidak mengkontaminasi mata Anda.

Iritasi dapat terjadi ketika mata terkena debu, asap, bulu hewan, bahkan jamur yang menempel di lensa kontak. Ketika Anda akan melakukan aktifitas di luar ruangan, sebaiknya menggunakan kacamata. Ini untuk mencegah iritasi.

Tentu tidak akan nyaman berenang menggunakan lensa kontak. Hanya saja Anda harus berhati-hati, karena air di dalam kolam renang dapat berisiko merusak kondisi mata Anda.

Penglihatan kabur, buram, atau sakit mata? Waspada, karena kondisi tersebut dapat terjadi karena pengaruh rokok. Ketika Anda merokok, api pada rokok dapat mempengaruhi lensa kontak. Perokok yang juga menggunakan lensa dapat berisiko delapan kali lebih besar mengembangkan ulkus kornea, dibandingkan pengguna lensa yang tidak merokok.

Cara Lolos Interview Kerja dengan Mengatasi Kesalahan

belajar jadi bos

Cara lolos interview kerja – Manusia memang tak luput dari kesalahan. Meskipun persiapan untuk wawancara kerja sudah terencana dengan baik, tapi terkadang ada saja kesalahan yang dilakukan saat interview berlangsung. Tapi jangan khawatir, ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk mengatasinya. Simak caranya di sini, seperti dikutip dari Gosip Artis Indonesia.

Datang terlambat saat ingin interview kerja, merupakan salah satu kesalahan yang fatal. Sebab ini kesalahan yang menunjukkan kredibilitas Anda di depan
pewawancara. Apabila meminta maaf, maka artinya Anda menunjukkan bahwa Anda sadar telah melakukan kesalahan. Lalu sebaiknya hindari alasan yang terlalu dibuat-buat. Akan lebih baik lagi bila Anda mengabari sebelumnya, melalui telepon bahwa akan telat.

Jika di tengah-tengah wawancara ponsel Anda berdering, yang harus Anda lakukan yaitu segera mematikan ponsel dan langsung meminta maaf. Katakan saja bahwa tadi Anda pikir ponsel tersebut sudah disilent atau dimatikan.

Banyak calon pekerja yang saat diinterview, tiba-tiba otaknya tak bisa berpikir atau mendadak buyar dan tak bisa menangkap maksud dari pertanyaan si pewawancara. Apabila ini terjadi pada Anda, jangan sampai Anda asal-asalan menjawab. Yang harus dilakukan yaitu tanyakan kembali pertanyaan yang dilontarkan oleh interviewer. Sehingga Anda bisa yakin dengan pertanyaan tersebut dan jawabannya.

Tak sedikit calon karyawan yang saat diinterview, tanpa sadar mereka membicarakan keburukan perusahaan, atasan, dan rekan kerja sebelumnya. Tentunya ini tidak akan terdengar baik di depan si pewawancara. Untuk mengatasi hal tersebut, Anda bisa langsung mengubah topik menjadi lebih positif. Misalnya, ceritakan bahwa Anda dapat pengalaman yang banyak dan bermanfaat.

Pencegahan Penyakit Hati dengan Konsumsi Kopi

Pencegahan penyakit hati dengan kopi

Mencegah penyakit hati dengan kopi – Rutin minum kopi setiap hari? Selama ini, kopi identik dengan berbagai penyakit yang dianggap membahayakan dan dapat menyebabkan kecanduan. Mulai sekarang, Anda tidak perlu khawatir lagi.

Karena ternyata, kopi bisa bermanfaat bagi kondisi kesehatan hati. Menurut sebuah penelitian, mengkonsumsi secangkir kopi setiap hari dapat membantu mencegah penyakit yang menyerang hati.

Penelitian yang dilakukan oleh Mayo Clinic di Roichester, Minnesota, menemukan bahwa kopi dapat melindungi Anda dari primary sclerosing cholangitis (PSC), yaitu penyakit inflamasi langka yang dapat menyebabkan sirosis, gagal hati dan kanker empedu. Penelitian ini, seperti dilansir dari Gosip Artis Indonesia, juga bisa mengatasi kekhawatiran banyak orang yang takut mengalami kecanduan terhadap kopi.

Meminum beberapa cangkir kopi setiap bulan dapat mengurangi risiko PSC. Hal ini diketahui dari penelitian yang dilakukan kepada pasien PSC. Ditemukan bahwa sangat sedikit pasien yang pada akhirnya menjadi kecanduan terhadap kopi. Menurut Dr. Craig Lammert, PSC merupakan penyakit yang jarang ditemukan, tetapi memiliki efek yang sangat merugikan.

Dan kopi merupakan salah satu cara untuk mencegah dan mengobati penyakit tersebut. Selain PSC, dari penelitian yang sudah dilakukan selama lima tahun ini kopi juga dapat mencegah penyakit mulut, payudara dan kanker usus.

Tips Menghadapi Kenaikan BBM

tips mengatasi kenaikan bbm

Tips mengatasi kenaikan bbm – Kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) telah memunculkan kekhawatiran di kalangan masyarakat. Tak sedikit yang beranggapan harga-harga kebutuhan pokok akan naik usai BBM naik. Alhasil, pengeluaran setiap bulan harus diperketat.

Menanggapi hal ini, perencana keuangan Safir Senduk menuturkan, pada dasarnya harga barang-barang setiap tahun pasti naik. Terlepas dari pengaruh kenaikan harga BBM.

“Masalahnya adalah kenapa BBM dikaitkan karena BBM berkaitan dengan kerja pemerintah. Banyak orang nggak setuju karena masyarakat belum percaya sama kinerja pemerintah,” ucap Safir saat dihubungi Gosip Artis Indonesia.

Lebih lanjut, Safir menjelaskan, pengeluaran sebenarnya terdiri dari tiga jenis, yakni wajib, butuh, dan ingin. Wajib, ujarnya, adalah pengeluaran yang jika tidak dibayarkan ada denda atau konsekuensinya.

“Misalnya membayar cicilan rumah dan sekolah anak,” katanya.

Sementara itu, butuh adalah pengeluaran yang tidak ada denda. Sebagai contoh, pulsa untuk telepon genggam dan bensin untuk kendaraan.

“Kalau pengeluaran ingin, sebenarnya nggak beli juga nggak apa-apa. Misalnya baju bagus,” ucap Safir.

Menurut Safir, pengeluaran wajib dan butuh ada batasnya. Namun, pengeluaraan ingin tidak ada batasnya. Adapun, masalah BBM sebenarnya masuk ke pengeluaran butuh.

“Bisa diperkirakan. Kalau tidak punya kendaraan, mereka naik kendaraan umum yang ongkosnya perlahan naik,” ujarnya.

Nah, agar pengeluaran tetap terkontrol, berikut tips dari Safir Senduk mengani cara menyiasati belanja bulanan pasca kenaikan BBM nanti.

Anda sebenarnya bisa mengurangi sejumlah keinginan untuk membeli barang. Misalnya, mengurangi pembelian baju dari biasanya empat menjadi tiga. Kemudian, mengurangi makan di luar rumah.

“Biasa makan di luar seminggu tiga kali bisa dikurangi menjadi seminggu dua kali. Mulai biasakan bawa bekal dari rumah. Lebih murah dan sehat,” kata Safir.

Menurut Safir, dengan menggunakan jasa tebengan maka pengeluaran akan lebih kecil. Alasannya, uang yang dikeluarkan untuk membeli bensin berasal dari patungan.

Menekan pengeluaran bisa dilakukan dengan menekan pengeluaran untuk makan utama. Misalnya mengganti makanan hewani dengan nabati. Atau mengganti daging dengan ayam dan telur.

“Cari yang sama enaknya, tapi lebih murah,” ucapnya.

Ini bermanfaat untuk jangka panjang. Menurut Safir, penghasilan tambahan tak selalu harus dengan mengeluarkan uang untuk modal usaha. sebagai contoh, menulis artikel di media.

“Itu bisa menghasilkan uang. Banyak kok pekerjaan yang tidak perlu mengeluarkan modal terlebih dahulu,” kata Safir.

Cara Membuat Wajah Segar Saat Cuaca Panas

cara membuat wajah segar

4 Kunci Wajah Tetap Segar Saat Cuaca Panas – Pantai, taman, kolam renang biasanya jadi tujuan utama saat akhir pekan. Jangan biarkan cuaca panas jadi halangan. Anda tetap bisa bersenang-senang saat panas dan kesegaran wajah tetap terjaga.

Sebelum keluar rumah pastikan Anda melakukan empat hal ini.  Panas dan keringat bisa ditaklukan dan wajah tetap terlihat segar.

Krim primer warna natural adalah senjata rahasianya. Aplikasikan setelah menggunakan pelembab atau tabir surya. Kolaborasi semuanya akan menjaga warna kulit tetap cerah. Cukup kenakan tipis saja.

Tak perlu ribet dengan segala macam produk perlindungan. Cukup lakukan dasarnya. Krim tabir surya yang utama. Setelahnya, bersihkan dan gunakan pelembab.

“Jika memang kulit menggelap dan kusam, baru gunakan krim perawatan yang mengandung antioksidan tinggi,” kata Aganovic, seorang pakar kecantikan, dikutip dari Gosip Artis Indonesia.

Pastikan, tabir surya untuk wajah selalu ada di dalam tas. Saat wajah basah terkena air atau keringat, bersihkan dulu, lalu aplikasikan kembali krim tabir surya. Anda juga bisa menyemprotkan oxygen water untuk kesegaran maksimal.

Untuk perlindungan optimal gunakan krim tabir surya yang mengandung sun protection formula (SPF) antara 30 hingga 50. Untuk SPF 30 dapat melindungi sekitar 97 persen sinar ultra violet. Jangan lupa aplikasikan juga di leher dan dada Anda.

Stocking Bulu Kaki Bikin Heboh!

Heboh Stocking Menyerupai Bulu Kaki

Heboh Stocking Menyerupai Bulu Kaki – Pelecehan seksual memang telah menjadi momok yang menakutkan bagi kaum wanita. Berbagai alat diciptakan untuk melindungi wanita menjadi korban pelecehan.

Mulai dari botol parfum yang diisi dengan air merica, dan yang baru-baru ini India menciptakan bra yang dapat menghantarkan listrik. Namun, Cina nampaknya punya cara yang lebih unik dan nyeleneh.

Seorang blogger Cina mengunggah foto stocking bulu yang dianggap dapat digunakan untuk mencegah pelecehan seksual. Stocking ini membuat pemakainya terlihat seperti memiliki bulu kaki yang sangat tebal.

Foto yang menghebohkan beberapa media asing, seperti Gosip Artis Indonesia, Huffington Post dan Telegraph ini, pertama kali muncul di situs microblogging Cina, yaitu Sina Weibo atau Twitter versi Cina.

Pengguna akun @HappyZhangJiang mengunggah foto tersebut lengkap dengan kalimat ‘anti-pervert stockings’ atau ‘stocking anti cabul’. Stocking ini sengaja dibuat untuk memberikan efek jera pada pria.

Dengan menggunakan stocking ini, maka para pria tidak akan tertarik untuk melakukan pelecehan. Stocking ini dianggap menjijikan oleh beberapa orang.

Namun, akun tersebut mengatakan stocking ini akan membuat wanita dapat memilih pria yang intelektual, dan lembut. Bukan pria yang hanya memikirkan seks yang mengerikan.

Akun tersebut mengklaim bahwa stocking berbulu dapat memecahkan banyak masalah yang terjadi pada wanita. Dengan menggunakan stocking ini, hubungan akan lebih jujur, dan terhindar dari godaan pelecehan dari para pria. Tertarik menggunakannya?

Churros Jakarta, Kuliner Lezat Pendamping Cokelat Hangat

churros jakarta

Churros jakarta – Makanan penutup adalah salah satu hidangan yang digemari berbagai kalangan. Rasanya yang manis dan rupanya yang cantik seringkali membuat banyak orang tak kuasa menahan godaan untuk menyantap mereka.

Setiap negara memiliki berbagai jenis makanan penutup khas masing-masing. Di Meksiko, beberapa makanan penutupnya cukup terkenal di penjuru dunia. Diantaranya juga umum disantap beberapa negara Amerika Latin. Berikut lima makanan penutup lezat khas Meksiko yang menggiurkan.

Makanan penutup yang satu ini seringkali dinikmati sebagai camilan teman minum cokelat hangat. Terbuat dari adonan pastry yang dibentuk memanjang, churro biasanya dimasak dengan cara digoreng.

Bisa dibilang makanan ini menyerupai cakwe, namun memiliki rasa yang manis. Masyarakat Meksiko biasa menyantap churro dengan mencelupkannya kedalam saus cokelat. Terkadang churro juga diberi isian cokelat, vanila atau buah-buahan.

Quesadilla sebenarnya merupakan hidangan khas Meksiko yang terbuat dari tortilla yang diisi berbagai topping savory seperti ayam, daging, alpukat, keju, jalapeno, sour cream, guacamole dan saus salsa. Namun, ada pula varian quesadilla yang diisi dengan topping manis seperti krim susu dan saus buah-buahan.

Biasanya, masyarakat Meksiko juga menggunakan cajeta sebagai lelehan di atasnya. Cajeta adalah sirup yang terbuat dari susu yang dikaramelisasi sehingga rasanya manis dan bertekstur tebal.

Dessert yang satu ini merupakan makanan penutup tradisional Meksiko. Kue berbentuk bulat atau persegi empat yang dimasak dengan cara digoreng deep-fried ini memiliki cita rasa yang ringan dan bertekstur kasar. Bisa dikatakan mirip dengan kue bantal.

Makanan penutup ini umumnya disantap dengan taburan gula halus dan bubuk kayu manis yang diberi sirup buah-buahan, madu atau lelehan cokelat. Masyarakat Amerika latin juga biasan menyantap hidangan ini. Canela bunuelos juga disebut-sebut sebagai simbol pembawa keberuntungan.

Bisa dibilang hidangan penutup ini merupakan puding roti versi Meksiko. Terbuat dari tepung, roti, susu, gula merah dan krim kocok, caballeros ricos dimasak dengan cara dipanggang selama sepuluh hingga 15 menit hingga berwarna kecokelatan.

Banyak masyarakat Meksiko yang menambahkan bubuk kopi untuk memberikan sentuhan rasa yang lebih lezat. Umumnya hidangan ini dinikmati dengan topping es krim dan daun mint segar di atasnya.

Hidangan penutup ini terbilang cukup unik yaitu sup stroberi berwarna merah jambu cerah. Membuatnya sendiri sangat mudah yaitu menggunakan buah stroberi segar yang dihaluskan lalu dicampur dengan gula, susu dan tepung jagung yang direbus hingga mendidih. Atole de fresa bisa dinikmati sangat panas atau didinginkan terlebih dahulu.

Awet Muda Secara Alami dengan Mengurangi Karbohidrat

awet muda secara alami

Awet muda secara alami – Pernahkah Anda berpikir, sampai usia berapa akan hidup? Masihkah di usia 80 tahun misalnya, Anda tetap produktif bekerja? Di usia itu, Boenjamin Setiawan pendiri PT Kalbe Farma Tbk, masih menjalani harinya dengan produktif.

Salah satu resepnya, menurut Boenjamin, saat menghadiri acara peringatan Hari Lanjut Usia Nasional di Ancol, Minggu 16 Juni 2013, adalah mengurangi konsumsi karbohidrat. Kata Boen, bisa memperpanjang usianya sekitar 30 sampai 40 persen.

Dua tahun belakangan, Boen juga tak lagi mengonsumsi nasi. Selama ini, nasi menjadi sumber karbohidrat utama dan makanan pokok masyarakat Indonesia. “Pagi saya makan buah, pisang atau pepaya. Siang makannya ayam atau ikan. Malam juga ya,” terangnya.

Ia juga mengurangi makan daging. Boen lebih merekomendasikan ikan yang mengandung protein paling sehat.

Sedangkan untuk mengganti nasi, ia menyarankan sumber karbohidrat yang lebih bervariasi. Misalnya pisang, jagung, ubi, atau singkong.

Pisang, terangnya, mengandung karbohidrat yang terikat sehingga mudah diserap oleh tubuh. Berbeda dengan singkong, ubi atau jagung yang mengandung complex carbohydrate sehingga proses penyerapannya lebih lambat. Namun, setidaknya semua itu bukan mengandung glukosa dan sukrosa.

“Glukosa atau gula itu racun, dianjurkan untuk dikurangi. Minum gula memang nikmat, tetapi jangan banyak-banyak,” ucapnya melanjutkan.

Meski tak mengonsumsi nasi, bukan berarti pria kelahiran Tegal, 23 September 1933 itu lantas lemas. Stamina tubuh dijaganya dengan berolahraga. Minimal, tiga kali seminggu ia berjalan kaki selama dua jam.

“Tua bukan berarti tidak produktif. Kita jangan terus berhenti kerja karena tua. Sebab, kalau otak tidak dipakai, cepat turunnya (fungsinya),” lanjutnya.

Memilih Lip Balm yang Bagus

lip balm yang bagus

Lip balm yang bagus – Demi menjaga kulit bibir tetap lembap, mengenakan lip balm jadi salah satu solusinya. Produk satu ini memang selalu jadi andalan untuk membuat tampilan bibir jadi lebih seksi dan tidak kering.

Sebelum mengenakan lipstik, dianjurkan terlebih dulu menggunakannya. Mungkin selama ini Anda mengira kalau lip balm bisa menambahkan kelembapan pada bibir. Tapi faktanya tak demikian. Ketahui fakta-fakta soal lip balm yang mungkin belum banyak Anda ketahui

Lip balm tidak bekerja dengan menambahkan kelembapan. Melainkan, mengunci kelembapan yang sudah ada agar tidak berkurang atau menghilang.

“Lilin atau petrolatum dalam lip balm pada dasarnya menciptakan penghalang kedap air yang mencegah kelembapan kulit internal menguap melalui permukaan. Terutama pada cuaca kering, dingin dan berangin,” kata Jessica Krant, dokter kulit, dikutip dari Shape.com.

Ada banyak sekali pilihan lip balm dengan berbagai rasa dan aroma. Anda pun sering tergoda untuk menjilati bibir dan formulanya bisa dengan mudah tertelan. Tapi tak perlu khawatir karena tak berbahaya. Jika pun memang menimbulkan gangguan hanya berupa sakit perut ringan. Tapi bahan lip balm memang tidak dimaksudkan untuk dikonsumsi secara rutin atau dalam jumlah besar.

Anda bisa mengenakan lip balm untuk hidung yang kering, kulit sekitar bibir atau mungkin, untuk menata alis. Formula pada lip balm cukup aman, bisa dikenakan di berbagai permukaan kulit, selama tak menimbulkan reaksi alergi.

Cara Jitu Agar Disayang Pacar

cara jitu agar disayang pacar

Cara agar disayang pacar – Membuat pasangan bahagia merupakan salah satu cara untuk menjaga hubungan Anda dengan kekasih tetap langgeng dan menyenangkan. Tak perlu membelikannya hadiah mahal untuk membuatnya senang. Beberapa sikap seperti menceritakan lelucon, atau memeluk dengan manja adalah cara sederhana menyenangkan hati si dia. Yuk, simak tipsnya lainnya seperti dikutip dari situs Gosip Artis Indonesia berikut ini.

Pria terkadang enggan untuk menceritakan masalah mereka. Anda harus bisa membaca situasi. Misalnya saja, ketika Anda melihat pasangan bersikap aneh dan sering melamun. Jangan ragu untuk bertanya dan memberikan solusi juga dukungan terhadap persoalan yang mereka hadapi. Dia pasti akan merasa diperhatikan oleh Anda.

Buatlah gestur romantis di hadapannya. Ketika pasangan datang ke rumah Anda, buatkanlah dia secangkir kopi atau teh hangat tanpa ia minta. Saat memberikan minuman tersebut, kecuplah dahinya dan berikan senyuman.

Pria terkadang bosan kepada wanita yang selalu mengandalkannya. Jika Anda benar-benar tidak membutuhkan bantuannya, janganlah meminta bantuan kepadanya. Cobalah untuk menyelesaikan masalah Anda sendiri terlebih dahulu. Dengan demikian Anda dapat terlihat sebagai wanita yang mandiri.

Meskipun Anda termasuk wanita yang independen dan mandiri, sesekali tak ada salahnya bersikap lemah. Minta sedikit bantuan darinya, seperti saat mengangkat barang berat atau minta ia mengantar Anda ke suatu tempat. Dengan begitu, ia akan merasa lebih dihargai sebagai seorang pria oleh Anda.

Cobalah untuk memeluknya secara tiba-tiba tanpa sebuah alasan yang berarti. Cara ini dapat membuat dia merasa senang dan bisa menambah rasa cinta dan kasih sayang antara Anda dan dia.

Jika Anda berpergian dengan pasangan, janganlah terlalu banyak melakukan aktivitas fisik yang berlebihan seperti menciumnya di bibir dan sebagainya. Hal tersebut justru membuat dia merasa canggung. Cukup memegang erat tangannya untuk menunjukan ia kekasih Anda.

Jangan membuat larangan pada dirinya ketika di akhir minggu dia dan teman-temannya ingin pergi. Berikanlah dia izin untuk bersenang-senang bersama teman-teman lelakinya. Tapi ingat, tetap menjaga komunikasi dengannya, sehingga ia juga merasa bahwa Anda memperhatikan dan memberikan ia kepercayaan.

Berikanlah sikap secara spontan ketika berada di dekatnya. Buatlah cerita-cerita lucu agar ia selalu merasa bahagia di dekat Anda.

Waspada Air Hangat dari Shower Merusak Rambut

Air Hangat dari Shower Sangat Merusak Rambut

Air Hangat dari Shower Sangat Merusak Rambut – Menjaga agar rambut tetap sehat memang tak mudah. Berbagai cara pun dilakukan agar rambut tetap berkilau,mulai dari mengenakan produk mahal hinga perawatan teratur. Namun ada faktor lain yang tanpa disadari dengan mudah merusak rambut Anda.

Sebuah penelitian yang dilakukan oleh Dr. Jennifer Marsh mengungkap kalau kerusakan rambut juga disebabkan air hangat yang keluar dari shower. Itu karena air tersebut mengandung tembaga yang telah menumpuk. Saat dikeluarkan bersamaan dengan air, jumlahnya memang tidak besar atau rendah, namun dampaknya luar biasa.

Doktor Marsh dan tim menganalisis 450 rambut wanita dari seuruh dunia untuk menemukan kadar paparan tembaga pada rambut. Hasilnya, mayoritas kadar logam yang ditemukan menempel pada rambut ada sekitar mulai dari 20 hingga 200 juta atom tembaga. Ada pula wanita yang memiliki 500 juta molekul atom di rambutnya.

Tentunya logam ini berbahaya, karena membahayakan kutikula atau lapisan luar rambut. Alhasil rambut menjadi kering dan rentan pada kerusakan. Kabar buruknya, kualitas rambut akan menurun dari waktu ke waktu. Misalnya setiap helai rambut baru akan tumbuh dalam jangka waktu lama, tiga tahun.

Bukan hanya itu, kondisi ini tentunya merupakan mimpi buruk bagi para wanita yang mengidamkan rambut berkilau. Terutama bagi Anda yang memiliki rambut berwarna.

“Tembaga yang menempel pada rambut dapat mempercepat reaksi kerusakan rambut berwarna, merusak protein dalam rambut akibat radikal bebas,” kata Dr. Marsh seperti dikutip dari Gosip Artis Indonesia.

Stress Meningkatkan Nafsu Makan

stress meningkatkan nafsu makan

Stress meningkatkan nafsu makan – Taukah Anda alasan mengapa seseorang tidak bisa berhenti untuk makan atau ngemil? Sebuah studi baru mengemukakan, tingkat emosional mempengaruhi tingkatan nafsu makan. Mungkin inilah yang menjadi jawaban, ketika seseorang dilanda stres, nafsu makannya akan semakin meningkat.

Para ahli dari Universitas Würzburg di Jerman menyebutkan, di saat seseorang merasa dalam tekanan mereka akan cenderung memiliki hasrat untuk makan. Ketika mereka menyantap makanan berlemak, mereka akan dihadapkan kembali dengan makanan cita rasa manis, yang bertujuan untuk menetralisir rasa asin di dalam mulut.

Dalam studi ini, para ilmuwan mengundang kelompok relawan untuk mencoba beberapa minuman krim, yang semuanya mengandung jumlah lemak dan manis yang berbeda, seperti yang dilansir Gosip Artis Indonesia.

Sebelum mencicipi minuman tersebut, para relawan dibagi menjadi tiga kelompok. Kelompok pertama dihadapkan dengan film yang menggambarkan adegan kebahagiaan, kelompok kedua dengan film netral dan kelompok terakhir dihadapkan dengan film beradegan sedih.

Hasilnya, film dengan adegan netral tidak memiliki reaksi apapun pada relawan dan rasa selera makan. Hasil ini sangat bertolak belakang dengan relawan yang menonton film bahagia dan sedih. Mereka lebih tidak bisa mengontrol untuk mengkonsumsi minuman krim tersebut. Konsumsi santapan berlemak akan terus meningkat untuk meredakan emosi.

Kesimpulannya, semakin tinggi tingkat emosi seseorang, maka nafsu konsumsi hidangan berlemak pun akan semakin tinggi.

Cara Membuat Lisptik Sendiri

Cara Pintar Membuat Lisptik Sendiri

Cara Pintar Membuat Lisptik Sendiri – Dari Marilyn Monroe hingga Rita Hayworth, lipstik merah selalu menjadi item kecantikan yang utama bagi wanita. Tetapi menemukan lipstik yang cocok, sesuai dan sempurna tidaklah mudah. Sebuah toko kecantikan di New York mewakarkan sebuah solusi atas masalah ini.

Kaum hawa dapat membuat lipstiksnya sendiri. Mulai dari warna, hasil akhir (matte vs tipis) hingga aroma, seperti yang dilansir Gosip Artis Indonesia.

“Pelanggan bisa memuaskan batin mereka membuat lipstik yang sesuai. Mencelupkan, memilih warna, mencampur dan mencocokkan, memodifikasi hingga mencetak,” ujar manajer toko Bite Beauty, Stephany Spence.

Anda akan melihat sebuah meja yang penuh dengan pot warna. Mulai dari nude ke berry gelap, oranye terang, merah tua dan fuchsia pink. Memang terlihat menakutkan melakukan percobaan membuat lipstik sendiri. Tetapi kesalahan dan mencoba adalah bagian dari pengalaman.

Dengan membayar USD28 atau sekitar Rp276 ribu, Anda bisa bebas memilih kombinasi warna yang sesuai. Setelah memilih warna, pilihan warna Anda akan dipotong sesuai ukuran tabung. Kemudian diletakkan ke dalam panci dengan aroma yang juga sudah Anda pilih. Dipanaskan selama 30 detik dengan suhu 176 derajat celsius yang berputar dalam mesin pencampur.

Setelah selesai, campuran tersebut akan dimasukkan ke dalam logam berbentuk peluru, yang diletakkan di suhu dengan derajat yang lebih dingin di mana minyak dan pigmen dibiarkan terikat selama beberapa menit.

“Kami juga ikut membantu pelanggan memilih warna yang tepat untuk mereka. Banyak wanita yang datang dengan ide-ide warna yang sempurna. Tentang apa yang tidak cocok dengannya, yang biasanya tidak akurat,” ujar Spence.

Resep: Minuman Sehat untuk Diet

minuman sehat untuk diet

Minuman sehat untuk diet – Saat cuaca panas memang paling nikmat memanjakan tenggorokan dengan minuman dingin. Tapi, hindari terlalu banyak minum minuman bersoda atau teh dalam kemasan yang dingin karena bisa berbahaya bagi kesehatan.

Minum air putih merupakan pilihan terbaik, namun lidah sering merasa bosan karena rasa tawarnya. Cobalah untuk meramu minuman dari buah dan daun. Bukan jus, tapi sensasi segarnya tak kalah dahsyat dan bisa membantu Anda berdiet.

Tiap resep, seperti dikutip dari Gosip Artis Indonesia, menghasilkan sekitar 2 liter minuman. Dengan bahan dengan 6 gelas es dan air secukupnya. Aduk semua bahan, tutup dan dinginkan selama minimal 2 jam untuk membiarkan rasa dan aromanya keluar.

sweet tart

Asam dan manis nanas sangat khas. Potong kecil-kecil. Campur 2 cangkir nanas potongan, buah ceri segar dan iris tipis apel di tempat minum panjang berisi batu es dan air. Aduk semuanya. Diamkan selama dua jam dalam lemari pendingin.

strawberry basil blast

Remas 8 daun basil segar untuk melepaskan rasa dan aromanya. Campur dengan 3 cangkir strawberry yang telah dibelah dua. Masukkan semuanya dalam wadah berisi air dan batu es, aduk dengan sendok kayu atau spatula. Diamkan selama dua jam di lemari pendingin.

citrus sensation

Tak ada yang lebih segar dari aroma dan asamnya sitrus. Iris tipis dua buah lemon, lime dan jeruk. Aduk semuanya secara perlahan dengan spatulan, jangan masukan gula. Nikmati setelah didinginkan dan rasakan sensasi kesegarannya.

strawberry kiwi cooler

Campur 10 strawberry yang telah dipotong dadu dengan irisan tipis buah kiwi. Bisa yang hijau atau yang kuning, sesuaikan dengan selera. Asamnya strawberry akan berpadu sempurna dengan manisnya kiwi. Anda juga bisa menambah irisan lemon. Sangat pas dinikmati saat dingin sepulang dari kantor.

Macam Buah Berry dan Manfaatnya

macam buah berry

Macam buah berry – Kelompok buah Berry memiliki kandungan yang baik untuk tubuh, sayangnya tingkat konsumsi buah ini masih sedikit di Indonesia. Banyak masyarakat yang masih belum memahami manfaat buah Berry.

Kelompok buah ini memang sulit didapat karena hanya tumbuh di luar Indonesia. Selain itu, buah Berry juga tergolong cukup mahal dibandingkan dengan buah kategori tropis. Tapi, tak salah sesekali Anda khusus mencari dan mengkonsumsinya karena khasiat supernya bagi kesehatan.

“Buah kategori keluarga Berry sering dikenal dengan sebutan super fruits karena memiliki manfaat yang sangat baik bagi tubuh. Kandungannya yaitu anthocyanin, zat antioksidan tinggi dan sangat baik untuk pencernaan,” kata dokter ahli gizi dan pengajar di Universitas Indonesia, dr Fiastuti Witjaksono, SpGk yang ditemui di kawasan Wijaya pada acara Gathering Jakarta Food Editor’s Club yang diselenggarakan Unilever.

Menurut dr Fiastuti, sebagian besar kelompok buah Berry mengandung anthocyanin, ellagic acid dan flavonoid yang dapat membantu menangkal radikal bebas dalam tubuh. Kandungan serat dan mineral juga sangat tinggi seperti magnesium, potassium dan mangan.

Magnesium dan potassium penting bagi kesehatan sistem saraf dan metabolisme tubuh. Lalu mangan, berperan penting dalam melindungi sel dari radikal bebas akibat polusi, asap rokok, makanan, dan lain-lain. Bagi Anda yang tertarik untuk mengenal manfaat kelompok buah Berry, simak daftarnya berikut ini.

Buah berries berwarna biru keunguan yang memiliki daging buah berwarna putih ini, berasal dari Amerika Utara dan dapat tumbuh di area sub tropis. Blueberry mengandung zat gizi anthocyanin, mangan, vitamin B6, vitamin K, dan serat yang dapat memberikan efek baik pada kesehatan. Ukuran 1 cangkirnya (143g) mengandung 3,6 gram serat. Sebuah studi dari University of Michigan Cardivascular Center menyebutkan bahwa buah ini dapat menurunkan risiko penyakit jantung.

Berbentuk bulat dan mungil, buah Berries yang berwarna merah ini sangat terkenal di Amerika. Cranberry mengandung zat gizi anthocyanin, phenolic acid dan flavonoid yang dapat menangkal radikal bebas yang berbahaya bagi tubuh. Selain itu, Cranberry juga mengandung vitamin C, serat, mangan, vitamin K, dan vitamin E yang baik untuk kecukupan gizi sehari-hari. Ukuran 1 cangkirnya (100g) mengandung 4,6 gram serat, hampir memenuhi 20 persen angka kecukupan serat harian, baik untuk kesehatan saluran pencernaan.

Buah yang berwarna merah dan biasa dapat ditemui di berbagai negara, mengandung zat gizi anthocyanin, phenolic acid, vitamin C, mangan dan fiber. Strawberry mengandung kadar vitamin C yang tinggi sehingga dapat membantu pembentukan dan pemeliharaan jaringan kolagen. Kandungan serat dalam satu cangkir (144g) strawberry adalah 3 gram, sudah berkontribusi 10 persen terhadap asupan serat harian.

Tanaman raspberry biasa dapat tumbuh di negara dengan iklim lembap. Buah yang berwarna merah ini mengandung zat gizi ellagic acid, flavonoid, vitamin C, potassium dan serat yang baik untuk tubuh. Kandungan vitamin K dan vitamin E pada Raspberry juga dapat membantu mencegah penggumpalan darah dan menjaga kesehatan sel dalam tubuh. Selain itu, Raspberry juga kaya akan kandungan serat yang dapat membantu kelancaran sistem pencernaan dalam tubuh. Sekitar satu cangkir (123g) akan memberikan sekitar 1/3 kebutuhan serat harian.

Buah berries berwarna ungu tua ini biasa tumbuh di belahan bumi bagian utara, di wilayah subtropis seperti Amerika Utara dan Eropa. Selain nikmat karena rasanya yang manis, Blackberry mengandung zat gizi ellagic acid, anthocyanin, vitamin E, vitamin K, mangan, magnesium, kalsium, dan vitamin C. Sama seperti buah Raspberry, 1 cangkir blackberry (144g) sudah membantu penuhi 1/3 kecukupan serat harian.

Hubungan Antara Garam dan Penyakit Jantung

garam dan penyakit jantung

Garam dan penyakit jantung – Garam banyak digunakan sebagai pelengkap rasa makanan. Tanpa kehadirannya, makanan akan terasa hambar. Garam tak hanya digunakan sebagai bumbu dapur, tetapi juga sebagai tambahan dalam makanan kemasan dan minuman.

Di dalam tubuh, garam digunakan untuk mengatur kandungan air. Oleh karena itu, kadar garam di tubuh harus senantiasa dijaga agar tetap seimbang dan tidak dehidrasi.

Ekowati Rahajeng, Direktur Pengendalian Penyakit Tidak Menular, Kementerian Kesehatan mengatakan, pada dasarnya tubuh manusia hanya memerlukan sedikit asupan garam. Mengkonsumsi garam berlebih, akan mempengaruhi jumlah natrium dalam darah, sehingga turut meningkat. Inilah yang membuat rusaknya keseimbangan cairan dalam tubuh.

Di kondisi ini, cairan yang masuk ke dalam pembuluh darah akan mengecilkan pembuluh arteri. Alhasil, kerja jantung untuk memompa lebih kuat (meningkatkan tekanan darah atau hipertensi). Jika kondisi tersebut terus menerus terjadi, nantinya akan meningkatkan risiko serangan jantung bahkan stroke.

Berdasarkan Survei Kesehatan Nasional (Susenas) tahun 2009, sekitar 24,5 persen penduduk Indonesia telah mengkonsumsi garam berlebih. Angka ini meningkatkan risiko hipertensi menjadi 4,35 kali lipat.

Bukan hanya itu, berdasarkan Survei Kesehatan Rumah Tangga dan Riset Kesehatan Dasar tahun 2007, di Indonesia kematian akibat hipertensi ada sekitar 31,7 persen dan jantung 7,2 persen.

Oleh karena itu, disarankan bagi Anda untuk membatasi pemakaian garam atau sodium. “Batasi konsumsi garam tidak lebih dari lima gram per orang per hari,” ujarnya.

Pilihlah garam beryodium, karena sifatnya tak sama dengan garam biasa yang dapat meningkatkan kadar garam di tubuh.

Cara Membaca Label Makanan

cara membaca label makanan

Cara baca label makanan – Setiap hari Anda pasti akrab dengan makanan dalam kemasan. Mengolahnya memang lebih cepat dan mudah. Tapi Anda juga harus memperhatikan label nutrisi dan keterangan dalam kemasan.

Makanan yang berkualitas sebenarnya bisa dilihat dari kondisi kemasannya. Apakah informasi soal produk cukup lengkap dan kemasan tidak rusak.

“Membaca label makanan penting karena membantu Anda memutuskan dalam pembelian sebuah produk,” kata Ir. Tetty Helfrey Sihombing, dalam acara Nutrifood, di kawasan Plaza Sentral, Jakarta.

Sebelum Anda membeli produk makanan atau minuman, lihat dengan seksama kemasannya. Perhatikan tujuh hal ini ketika keterangan dalam label kemasan, seperti diutarakan oleh Tetty.

Identitas mengenai produk pangan terkait dengan karakteristik produk. Menunjukkan sifat dan keadaan produk sebenarnya. Produk pangan yang baik memiliki syarat yaitu, tidak menggunakan kata sifat yang dapat mempengaruhi penafsiran terhadap pangan. Seperti alami, murni, suci, dan kata lain yang semakna.

Seluruh bahan yang digunakan dicantumkan secara lengkap, termasuk bahan tambahan pangan. Meliputi golongan pemanis buatan, pengawet, antioksidan, pewarna, dan penguat rasa. Menurut Tetty, pangan olahan yang mengandung pemanis buatan tidak disarankan untuk dikonsumsi oleh anak di bawah usia lima tahun, ibu hamil, dan ibu menyusui. Dalam komposisi, ada komposisi yang wajib dicantumkan kadarnya, yaitu informasi nilai gizi, jumlah per sajian, lemak total, protein, karbohidrat total, dan natrium.

Penulisan yang menerangkan jumlah pangan olahan dalam setiap kemasan. Umumnya label ini terletak di bagian utama. Pada pangan cair misalnya, akan dinyatakan dengan isi bersih, pangan padat dinyatakan dengan berat bersih. Sementara untuk pangan semi padat atau kental, seperti es krim, mayonaise, biasa dinyatakan dengan berat atau isi bersih. Beda halnya untuk menjelaskan bentuk bijian atau butiran. Umumnya akan ditulis seperti: Berat bersih 1 gram, isi 5 butir @200mg.

Sekilas hal ini terlihat sepele, namun ternyata pencantuman nama dana alamat produsen penting diperhatikan, untuk mengetahui kualitas produk. Misal, ketika pangan yang diproduksi merupakan pangan olahan lisensi atau pangan olahan yang dikemas kembali, maka harus dicantumkan informasi yang menghubungkan antara pihak yang memproduksi dengan pemberi lisensi (pihak yang melakukan pengemasan kembali).

Ini menunjukkan kualitas baik tidaknya suatu produk untuk dikonsumsi. Ada dua pencantuman, sesuai daya simpannya. Pertama daya simpan kurang dari tiga bulan, akan ditulis tanggal, bulan, dan tahun. Kedua, daya simpan lebih dari tiga bulan, cukup di cantumkan bulan dan tahun.

Ini merupakan tulisan pada pangan olahan yang mempunyai sertifikat ‘Halal’ dari lembaga yang berwenang di Indonesia. Bukan hanya itu, label tersebut juga telah mendapat persetujuan pencantuman dtulisan ‘Halal’ dari Direktorat Inspeksi dan Sertifikasi Pangan, BPOM.  Pada pangan olahan, label ini harus jelas terbaca, proporsional, yakni ukuran huruf minimal 1,5 mm, serta dicantumkan pada bagian yang paling mudah terlihat.

Adalah segala bentuk uraian yang menyatakan, menyarankan secara tidak langsung mengenai perihal karakteristik tertentu yang berkenaan dengan asal usul, kandungan gizi, sifat, produksi, pengolahan, komposisi atau faktor mutu lain. Misal, klaim kandungan zat gizi, akan di tulis: sumber protein, tinggi vitamin, dll. Dapat pula klaim fungsi zat gizi: kalsium berperan dalam pembetukan dan mempertahankan kepadatan tulang dan gigi.

Munarman Siram Air ke Wajah Thamrin Amal Tomagola

munarman siram air

Munarman siram air – Tayangan langsung program Apa Kabar Indonesia Pagi tvOne mendadak hangat diperbincangan. Lantaran salah satu narasumber, yakni juru bicara Front Pembela Islam (FPI) Munarman tiba-tiba menyiramkan air ke wajah Sosiolog sekaligus Guru Besar Universitas Indonesia, Thamrin Amal Tomagola.

Kejadian Jumat (28/6/2013) pagi ini bermula saat Munarman dan Thamrin berdebat tentang sweeping ormas ke tempat-tempat hiburan di Jakarta saat bulan Ramadan.

Di tengah pembicaraan, dialog Munarman-Tomagola semakin panas. “Anda diam. Anda diam kalau saya ngomong,” teriak Munarman ke Tomagola.

Tak diduga, tiba-tiba Munarman menyiramkan air minum dari gelas di atas meja ke arah Tomagola. Suasana semakin tegang. Hal ini langsung heboh di Twitter. Sejumlah netizen berkicau. Bahkan ada yang menyebar foto dan video saat insiden penyiraman terjadi.

Disiram Munarman, tak membuat Tomagola geram. Padahal banyak orang geram melihat perlakuan Munarman padanya, termasuk para kerabat di kampung halaman.

“Saya kira saya tidak mau melayani preman. Saya tidak mau membalas dengan kekerasan juga,” ujar Tomagola kepada Gosip Artis Indonesia. “Walaupun saudara saya dari kampung bilang, ‘Kenapa kamu nggak balas?’ Tapi saya nggak mau. Nanti saya sama seperti preman,” ucapnya.

Sementara, Ketua Front Pembela Islam (FPI) Jakarta Habib Salim Al Attas mendukung tindakan Munarman tersebut. Habib yang akrab disapa Habib Selon itu menilai tindakan Munarman sudah tegas. “Jadi bagus Pak Munarman, Tegas itu.” Kata Habib Selon saat berbincang dengan Gosip Artis Indonesia.

Pihak tvOne menegaskan, tidak ada lagi perselisihan setelah acara itu ditutup. “Tidak ada perselisihan lanjutan setelah ada perbedaan sedikit pandangan. Kami tvOne, Prof Tomagola dan Pak Munarman, sepakat tidak ada lagi lanjutan,” kata Wakil Pemimpin Redaksi tvOne, Totok Suryanto dalam perbincangan dengan Gosip Artis Indonesia, Jumat (28/6/2013).

Panduan Memakai Dress Untuk ke Kantor

Pakai Dress ke Kantor, Kenapa Tidak

Dress Untuk ke Kantor, Kenapa Tidak? – Busana kantor, biasanya identik dengan kemeja yang dipadukan dengan celana, rok dan blazer. Paduan tersebut merupakan gaya klasik yang dianggap dapat menunjukkan sisi profesional.

Tapi pernahkan Anda mendengar istilah day to night dressing? Istilah tersebut merupakan salah satu hal yang ada dalam dunia fesyen. Yang berarti apa yang Anda pakai di pagi hari juga bisa Anda gunakan hingga malam hari.

Memang tidak semudah teorinya, namun salah satu pakaian yang bisa mewakili istilah tersebut adalah dress atau gaun. Jika dipadukan dengan benar, gaun bisa menjadi busana yang membuat Anda terlihat profesional saat di tempat kerja dan santai saat waktu hang out tiba.  Berikut beberapa pilihan gaun yang bisa Anda pilih seperti dilansir laman Gosip Artis Indonesia.

1. Silk dress

Silk dress atau pakaian dengan bahan sutra ini bisa jadi pilihan yang pantas untuk digunakan ke kantor. Padankan dengan nude flat dan jam oversized atau men watch. Dengan begitu, gaya ke kantor Anda akan terlihat lebih stylish. Saat malam hari, Anda bisa bersiap untuk melanjutkan hari Anda berkumpul dengan teman-teman. Ganti flat dengan stiletto warna mencolok dan beberapa buah bangles untuk menambah kesan seksi di penampilan Anda.

2. Chambray dress

Anda lebih suka gaya yang simpel dan tidak ribet? Chambay dress bisa jadi pilihan. Selain bisa digunakan ke kantor, Anda juga tetap bisa terlihat santai saat jalan-jalan ke mal bersama teman atau pasangan Anda. Gunakan leather heels dan kalung berwana emas, jika Anda tidak ingin ribet membawa dua sepatu. Lebih simpel dan bisa untuk dua aktivitas sekaligus.

Tetapi, jika Anda ingin terlihat lebih santai saat kumpul dengan teman, tidak ada salahnya membawa sneaker atau sepatu flop dan padukan dengan tas kulit berukuran besar.

3. Shift dress

Ingin terlihat lebih resmi di kantor, Anda bisa mengenakan shift dress. Pasangkan dengan classic heels dan aksesori minimalis. Nah, jika ingin mengubah gaya Anda saat pergi keluar bersama teman, cukup ganti heels dengan boots dan beberapa buah gelang lucu. Dengan begitu, Anda akan terlihat lebih gaya, casual sekaligus memukau.

Cara Merawat Kuku Rapuh

merawat kuku rapuh

Merawat kuku rapuh – Kuku yang kuat dan sehat tentunya membuat Anda semakin percaya diri. Namun sayang, tak sedikit wanita yang mengeluhkan kondisi kuku yang rapuh, karena sangat mengganggu penampilan.

Umumnya kuku rapuh atau mudah patah terjadi karena banyak faktor. Mulai dari genetik, penyakit, serta intensitas tinggi terpapar bahan kimia. Namun, Anda tak perlu khawatir. Kuku rapuh sebenarnya bisa dicegah dengan beberapa cara berikut ini seperti dilansir laman Gosip Artis Indonesia.

Agar lebih halus tak jarang wanita menggunakan kikir usai memotong kuku. Namun, patut diketahui bahwa mengikir kuku sebaiknya tidak dilakukan bolak-balik. Misalnya, dari atas ke bawah. Sebaliknya, untuk mencegah kuku rapuh, rumus paling tepat adalah mengikir searah.

Kutikula berfungsi sebagai pelindung kulit dari masuknya bakteri ke dalam kuku yang dapat memicu infeksi. Oleh karena itu, untuk menghindari kuku yang rapuh, Anda mau tak mau harus menjaga kesehatan kutikula. Salah satunya dengan menggunakan alat manikur untuk membersihkan kutikula agar tidak menumpuk dan mengeras. Setelah itu, lembapkan kutikula dengan vitamin E atau losion khusus.

Pembersih cat kuku yang mengandung aseton bisa memicu kuku rapuh. Penyebabnya, pembersih kuku jenis ini membuat kuku lebih kering ketimbang pembersih lainnya yang tidak mengandung aseton.

Minumlah sedikitnya delapan gelas air setiap hari. Semakin tubuh mendapat cairan, maka kondisi kuku akan semakin baik. Selain itu, jangan lupa mengonsumsi susu setiap hari. Ini karena susu mengandung zinc tinggi yang membuat kuku lebih kuat.

Cara Mencegah Kolesterol Tinggi

mencegah kolesterol tinggi

Mencegah kolesterol tinggi – Pada dasarnya setiap mahluk hidup membutuhkan kolesterol. Ini merupakan lemak baik yang membantu membentuk energi dan dinding sel, serta membentuk hormon dalam tubuh. Namun kolesterol dapat mengancam tubuh, ketika terjadi pengendapan pada dinding sel yang menyumbat aliran darah (kolesterol jahat). Ketika kondisi ini terjadi, diketahui dapat memicu datangnya penyakit jantung koroner.

Bukan hanya itu, kolesterol jahat dalam tubuh yang berlebihan, jarang sekali memberikan tanda atau peringatan dini. Oleh karena itu, Pakar Fisiologi dan Konsultan Berat Badan, dr. Grace Judio-Kahl, M.Sc, M.H, CHt, mengatakan, ada cara untuk menurunkan kolesterol jahat Anda. Misal dengan mengkonsumsi bayak serat, seperti sayur dan biji-bijian, menghindari makanan berkolesterol tinggi, gorengan, mengonsumsi ikan, suplemen omega3 serta beralih ke minyak tak jenuh.

Saat ditemui di Rumah Sakit Bunda, Menteng, Jakarta Pusat, dr. Grace memberikan beberapa jenis makanan aman konsumsi hingga makanan yang pantang untuk dikonsumsi, dalam takaran mg/100gram.

- Putih telur ayam, susu non fat : 0
- Daging ayam tanpa kulit : 50
- Ikan air tawar : 55

- Daging asap, iga, daging sapi biasa : 98
- Burung dara : 120

- Daging sapi berlemak : 125
- Buntut : 129
- Gajih sapi : 130
- Keju : 140
- Sosis daging : 150
- Kepiting, udang, kerang, belut : 160

- Santan : 185
- Susu sapi : 250
- Cumi : 260
- Cokelat : 290
- Mentega : 300
- Jeroan sapi: 380
- Telur burung puyuh : 844

- Kuning telur ayam : 2.335
- Otak sapi : 3.110

Tips Menjaga Riasan Mata Tahan Lama

Kunci Agar Riasan Mata Tahan Lama

Kunci Agar Riasan Mata Tahan Lama – Riasan mata yang tebal dan berwarna gelap seringkali luntur dan membentuk lingkaran hitam. Mata pun terlihat seperti rakun. Mungkin pada awal pemakaian, warnanya tertata sempurna.

Tapi setelah terkena keringat atau air, riasan memudar. Riasan mata ini sebenarnya bisa Anda pertahankan tatanannya. Caranya dengan melakukan empat trik mudah ini.

Sebelum mengaplikasikan eyeshadow, berikan dulu sedikit bedak tabur dengan kuas kecil di kelopak. Hal ini bisa menjaga warna eyeshadow bertahan lebih lama. Terutama jika Anda menggunakan dua warna. Sebenarnya Anda bisa mengaplikasikan bedak tipis di mata hingga di area bawah.

Pasangan eyeshadow dan primer, adalah yang terbaik. Prime eye membuat warna eyeshadow lebih menonjol dan tak mudah pudar.

Pastikan mengenakan eyeliner dan maskara yang formulanya bersifat waterproof atau tahan air. Sehingga saat Anda berkeringat atau wajah basah terkena air, tidak luntur.

Ada lagi yang jenis produk yang bisa digunakan untuk melindungi riasan mata, yaitu eye seal. Formulanya, seperti dikutip dari Gosip Artis Indonesia, dikhususkan untuk melindungi warna eyeshadow dan eyeliner agar tak memudar.

Kesalahan Wanita Usia 30 an Dalam Pacaran

Kesalahan Pacaran Wanita Usia 30

Kesalahan Pacaran Wanita Usia 30 – Usia tentu mempengaruhi pemikiran seseorang. Wanita yang sudah berumur 30-an memiliki pemikiran yang matang dan dewasa dalam menjalin hubungan. Belum ditambah pengalaman-pengalaman menjalin cinta dengan pria sebelumnya. Meskipun sudah banyak pengalaman, masih ada yang perlu diperhatikan saat mulai kencan dengan seorang pria.

Beberapa wanita kerap melakukan kesalahan yang sama sehingga gagal kembali menjalin hubungan serius. Apa saja kesalahan-kesalahan wanita yang sering dilakukan saat kencan dengan seorang pria di usia 30-an? Berikut uraiannya seperti yang dilansir dari Gosip Artis Indonesia.

Wanita sering tidak sadar mengulang pola kencan seperti sebelumnya. Misalnya saja, Anda dulu terbiasa ‘berkuasa’ di atas pria sehingga hubungan yang dibina kandas di tengah jalan. Hal ini diulangi kembali saat menjalin cinta di usia yang sudah matang.

Berarti Anda tidak belajar dan evaluasi diri. Sebaiknya jangan mengulang pola yang sama. Coba berpikir dewasa. Mencoba sesuatu yang baru untuk dilakukan dalam hubungan baru bisa membuat hubungan Anda lebih berwarna.

Kebanyakan wanita lebih suka menunggu daripada improvisasi duluan. Menunggu pria melakukan kebaikan-kebaikan untuk Anda. Ini kesalahan yang biasa dilakukan wanita walaupun usianya sudah matang. Setelah usai 30, tentu Anda memiliki pemikiran yang lebih dewasa. Maka dari itu, jangan kebanyakan menunggu bahwa suatu saat pria tepat pasti akan datang dengan sendirinya. Mulailah mencari dan temukan pria yang Anda cintai walaupun butuh ekstra usaha.

Wanita tentu menginginkan pasangan yang sempurna, baik secara fisik maupun sifatnya. Namun hal ini menjadi suatu kesalahan ketika Anda ingin menjalin hubungan setelah usia 30 tahun. Mengingat umur yang sudah matang, berpikirlah lebih dewasa. Cari pria yang memang mengerti, mendukung, dan memberikan kasih sayang penuh kepada Anda. Ingat, manusia tidak ada yang sempurna.

Ini adalah salah satu kesalahan yang sering dilakukan wanita dewasa. Sebagian dari mereka tidak memikirkan cinta, tapi uang bisa memberikan semua kebahagian termasuk cinta. Berbeda saat Anda berpacaran di umur 20, uang bukan suatu masalah yang penting perasaan satu sama lain. Uang memang penting tapi belum tentu bisa memberikan rasa aman dan nyaman walaupun bersama pasangan.

Banyak wanita yang sudah memasuki usia 30 tidak ingin berpacaran lama-lama. Sebagian dari mereka langsung memikirkan pernikahan daripada fokus kepada pasangan dan hubungan yang dijalani. Seharusnya Anda tidak langsung kepikiran menikah tapi yakinkan diri dulu kalau dia pria yang tepat. Jalani hubungan sepenuh hati dan fokus agar jalinan asmara semakin harmonis, baru menentukan langkah selanjutnya.

Wanita yang umurnya sudah di atas 30 kerap merasa kesepian dan butuh seseorang. Sebagian dari mereka memilih jalan dengan pria yang hanya untuk menemaninya dalam satu waktu, misalnya pergi ke pernikahan teman atau traveling bersama. Hal ini akan menyulitkan Anda mendapatkan hubungan yang berkomitmen. Maka dari itu, jangan takut pergi sendirian. Lebih baik menemukan satu pria tepat daripada mencari perhatian dari banyak pria.

Akhir Pekan yang Menyenangkan? Hindari 4 Hal ini

akhir pekan yang menyenangkan

Akhir pekan yang menyenangkan – Akhir pekan menjadi waktu yang paling dinantikan oleh para pegawai setelah lelah bekerja selama lima hari. Biasanya akhir pekan diisi dengan kegiatan santai, seperti berkumpul dengan keluarga atau orang spesial.

Namun, tak sedikit pula yang menghabiskan akhir pekan mereka dengan kegiatan yang tak produktif. Alih-alih relaks, mereka justru akan mengalami tekanan dan stres saat harus menghadapi hari Senin.

Berikut adalah kesalahan umum yang kerap dilakukan orang-orang saat akhir pekan seperti dilansir laman Gosip Artis Indonesia.

Boleh saja Anda bersenang-senang dengan sahabat hingga malam hari. Namun, perhatikan pula jadwal tidur. Begadang hingga larut malam dan kemudian tidur di hari berikutnya bisa membuat Anda merasa lebih lelah. Akibatnya, Anda akan sulit kembali ke jadwal normal selama sepekan mendatang.

Ada nama tidak resmi untuk fenomena ini, yakni “jet lag sosial”. Seorang profesor dari Institute for Medical Psychology, University of Munich, Roenneberg punya penggambaran tersendiri soal fenomena tersebut.

“Perbedaan antara apa yang jam tubuh kita ingin lakukan dan apa yang jam sosial kita ingin lakukan. Ini hampir terlihat seperti orang terbang di hari Jumat, dari Paris ke New York. Kemudian pada Senin pagi kembali lagi,” ujar Roenneberg.

Akhir pekan membuka kesempatan lebih besar untuk menyantap makanan di luar rumah. Alhasil, makanan dan minuman yang disantap lebih banyak dibandingkan hari-hari biasa.

Terus menerus menggunakan gadget atau peralatan digital bisa berdampak negatif terhadap kesehatan. Mulai dari penurunan produktivitas, gangguan tidur, hingga tingkat stres yang lebih tinggi.

Oleh karena itu, berilah waktu bagi diri sendiri untuk lepas dari gagdet selama satu hari, siang hari, atau bahkan satu jam. Anda bisa menggantinya dengan aktivitas yang lebih menyehatkan, seperti kegiatan di luar ruangan bersama orang-orang tercinta.

Tak sedikit orang menunda tugas atau pekerjaan rumah tangga hingga akhirnya menumpuk di akhir pekan. Untuk mengindari hal ini, cobalah menyisihkan waktu sekitar 30 menit untuk mencuci, belanja makanan, atau bahkan membersihkan rumah setiap harinya selama sepekan. Dengan demikian, akhir pekan Anda akan lebih menyenangkan dan dapat diisi dengan kegiatan lebih menenangkan.

Dampak Negatif Gula pada Tubuh

dampak negatif gula

Dampak negatif gula – Salah satu penyakit tidak menular yang banyak menyerang masyarakat Indonesia adalah diabetes melitus. Berdasarkan Survei Kesehatan Rumah Tangga dan Riskesdas tahun 2007, jumlah penderita diabetes mencapai 1,1 persen. Penyakit ini muncul karena konsumsi gula berlebih.

Direktur Pengendalian Pentakit Tidak Menular Kementerian Kesehatan RI, Dr. Ekowati Rahajeng memaparkan bahwa gula sebenarnya diperlukan tubuh untuk proses metabolisme. Namun ketika kadarnya dalam tubuh berlebihan maka metabolisme akan bekerja lebih banyak.

“Glukosa yang berlebihan dapat menyebabkan peningkatan asupan kalori, pengeluaran energi menurun, sehingga menyebabkan obesitas, dan akhirnya menjadi diabetes melitus akibat adanya resistensi insulin,” kata Dr. Ekowati saat ditemui di kawasan Semanggi, Jakarta.

Bukan hanya itu, diabetes yang tak terkontrol juga berisiko mengganggu organ tubuh lain. Pada jantung misalnya, adanya penumpukkan kadar gula darah dalam pembuluh darah dapat menyumbat aliran darah menuju jantung. Sementara pada ginjal, kadar gula yang meningkat membuat ginjal tak mampu menyaring zat-zat dalam tubuh.

Di samping itu, kelebihan gula dapat menyebabkan karies gigi, mudah lelah, sering mengantuk, hingga sulit berkonsentrasi. Angka kejadian diabetes melitus diperkirakan dapat terus meningkat seiring perkembangan gaya hidup tak sehat, seperti rutin mengonsumsi makanan cepat saji, manis, dan minum soda.

Meski gula digunakan untuk menambah rasa manis pada makanan dan minuman, bukan berarti Anda tidak memperhatikan batasannya. Ini karena pada dasarnya anjuran batas konsumsi gula telah diatur pada Peraturan Menteri Kesehatan RI, yakni 50 gram atau 4 sendok makan gula per hari per individu.

Tips Menyimpan Makanan di Kulkas

Menyimpan Makanan di Kulkas

Menyimpan Makanan di Kulkas – Lemari pendingin merupakan tempat yang tepat untuk menyimpan sayuran, buah, daging, dan makanan olahan lainnya. Untuk menjaga agar tetap segar, sebenarnya ada beberapa aturan yang harus Anda ketahui.

Tahukah Anda ketika menyimpan buah kiwi di dalam lemari es, jangan pernah meletakannya berdekatan dengan pisang? Ya, ini karena buah pisang dapat memberikan senyawa yang dapat membuat kiwi cepat matang. Alhasil, kiwi yang matang tak lagi nikmat untuk dikonsumsi.

Berikut beberapa tips lain agar makanan di lemari pendingin tetap terjaga kesegarannya seperti dikutip laman Gosip Artis Indonesia.

Sebenarnya jangan pernah menyimpan tomat di dalam lemari pendingin atau kulkas. Ini karena dapat menghilangkan rasa manis pada tomat. Anda cukup menyimpannya di keranjang saja.

Walau fungsi bawang untuk melengkapi hidangan berbahan dasar kentang, bukan berarti dalam penyimpanannya harus disatukan. Sama seperti pisang, menyimpan kedua bahan makanan ini sebaiknya dilakukan terpisah. Baik penyimpanan di dalam kulkas atau di luar kulkas.

Kopi yang disimpan di dalam kulkas mungkin akan menciptakan sensasi kesegaran. Namun perlu diketahui, ketika kopi disimpan di dalam kulkas, terjadi proses pengembunan yang dapat menyebabkan kopi kehilangan rasa khasnya. Simpan kopi dalam kemasan asli dalam suhu ruangan.

Pada dasarnya, roti tawar atau roti irisan disimpan pada suhu ruangan atau dengan temperatur tertentu. Akan tetapi beda jenis roti, beda pula tempat penyimpanannya. Roti berbahan dasar gandum melepaskan minyak alami. Alhasil, roti menjadi lebih cepat berbau. Oleh karena itu simpan jenis roti ini di kulkas.

Sudah pasti ketiga bahan ini harus disimpan di dalam kulkas. Akan lebih baik kalau menyimpan telur, daging, dan telur di tempat yang paling dingin pada lemari es Anda, seperti di bagian belakang atau bawah kulkas.

Umumnya para ibu rumah tangga menyimpan beberapa bahan ini di luar kulkas. Namun untuk memperpanjang umur bahan-bahan ini, ada baiknya kalau Anda menyimpannya di dalam kulkas. Misalnya, kacang-kacangan akan lebih tahan lama ketika disimpan di dalam botol kaca dan diletakkan di dalam kulkas.