Thursday, May 23, 2013

Tips memakai rok sesuai postur tubuh

Tips memakai rok sesuai postur tubuh Tips memakai rok sesuai postur tubuh


Tips memakai rok sesuai postur tubuh – Tampil cantik dalam memakai rok seperti hasil karya Giorgio Armani Prive atau yang berpotongan lurus rancangan Chanel untuk koleksi Spring Summer 2012, sungguh sangat menggoda.  Pada dasarnya anda dapat menemukan ribuan koleksi dengan desain yang istimewa di luar sana. Tapi yang Anda butuhkan adalah model bawahan yang bisa menyamarkan kekurangan bentuk tubuh, sekaligus menonjolkan bentuk tubuh lainnya.


Seperti yang dijelaskan oleh Joy Wilson fashion stylist, postur tubuh dikategorikan ke dalam 5 bentuk , yaitu :


Jenis bentuk tubuh ini memiliki area badan (dada, perut, pinggul) yang cenderung besar dan lurus. Jangan menggunakan rok lipit, karena ini akan membuat bentuk tubuh semakin lurus. Menurut Rama salah satu desainer dari label Danjyo / Hiyoji, “Untuk bentuk tubuh buah apel, sebaiknya hindari model baju yang terlalu ketat sehingga bisa menarik perhatian ke bagian perut.


Tips : Menurut Joy Wilson, “Pilih rok dengan potongan A-Line yang lebar pada bagian bawah agar tubuh tampak lebih proporsional.” Padukan dengan atasan dengan potongan dada rendah, seperti v-neck. Sebaiknya pilih pakaian berbahan ringan seperti katun atau satin. Sebagai alternatif, Danjyo / Hiyoji meluncurkan ide rok berbentuk lurus dengan variasi panjang yang berbeda- beda, serta tidak terlalu tinggi garis pinggangnya.


Area pinggul yang besar, membuat pemilik tubuh jenis ini harus sangat berhati-hati dalam memilih rok atau gaun. Sebaiknya jangan pernah mengenakan pakaian yang menonjolkan bentuk pinggul, meski perut Anda rata sekalipun.
Jangan menggunakan pencil skirts, tube dress, kulot (skort), dan rok yang disertai detail aksen horisontal pada bagian pinggul. Hal ini akan membuat tubuh terlihat makin lebar.


Tips : Menurut Oline Siahaan dari Oline Workrobe, bawahan yang pas untuk bentuk tubuh ini adalah rok dengan model semi hipster. “Hal ini dipilih untuk menyamarkan bentuk perut yang biasanya “bermasalah”,” tutur Oline. Jika ingin tampil berbeda, pilih rok dengan detail drape ringan di bawah panggul dan hindari terlalu banyak lipit. Oline pun membuka rahasia bagi pemilik bentuk tubuh pir agar selalu bisa tampil aksi. “Samarkan bentuk tubuh dengan mengenakan model semi flare skirt dengan aksen warna berbeda pada bagian ujung rok (manset, maksimum 10 cm),” jelasnya. “Untuk bahan rok, jangan memilih bahan yang kaku dan berat,” tambahnya.


Pemilik tubuh ini cenderung memiliki bahu yang bidang atau payudara besar. Kemudian untuk bagian pinggul tampak lebih ramping. Bagi beberapa perempuan, mereka sangat mengidamkan bentuk tubuh seperti ini.
Jangan menggunakan pencil skirt yang sangat mengecil di bagian bawah, karena bahu dan dada akan terlihat besar dan tidak seimbang.


Tips : Rok model fishtail atau potongan seperti putri duyung, akan menyempurnakan jenis bentuk tubuh ini. Sebagai alternatif lain, pilih gypsy skirts yang cenderung lebar pada bagian bawah dan disertai aneka detail cantik. Sedangkan untuk tampil aksi dalam sebuah pesta malam, coba gunakan tulip skirt.


Postur ini bisa di ibaratkan bentuk tubuh yang tak berlekuk. Sesungguhnya bentuk ini cukup diminati banyak perempuan, karena tiap bagian memiliki porsi yang sama.


Jangan memakai pakaian terusan (sheath dress) tanpa potongan pada bagian pinggul. Hal ini akan membuat bentuk tubuh Anda semakin lurus dan jauh dari kesan seksi.


Tips : Coba pakai rok dengan potongan A-Line, circle skirt dan tulip skirt. Ketiga model rok tersebut cenderung lebar pada bagian bawah, menciptakan kesan flowy yang seksi dan semakin menarik.


Kalau Anda diberkati dengan bentuk badan seperti ini, sepertinya Anda dilarang mengeluh dalam mencari model pakaian. Yang perlu Anda perhatikan adalah jangan biarkan kelebihan lemak menghuni bagian pinggul Anda. Bentuk tubuh ini cenderung besar pada bagian dada dan bahu, mengecil pada perut dan pinggul, kemudian membesar lagi pada bagian bokong.


Jangan menggunakan rok bentuk bubble skirt. Karena desain rok ini tampak “penuh” pada bagian paha, ini akan membuat tubuh terlihat pendek.


Tips : Gunakan Wrap dress dengan bahan ringan akan tampak sempurna melekat di tubuh Anda. Berhubung bentuk tubuh jam pasir tergolong sempurna, maka dianggaplah semua jenis rok akan terlihat cantik saat dikenakan oleh pemilih bentuk tubuh ini. Hanya saja, imbangi dengan pemakaian sabuk, untuk memberikan statement pada penampilan Anda.
Voila! Kini Anda tak perlu repot lagi mencari rok yang tepat untuk bentuk tubuh Anda, tanpa khawatir terlihat tidak proporsional.

0 comments:

Post a Comment